Witing Tresno Jalaran Soko Kulino alias Mas Kulin (Ari Irham) yang terlalu tampan selalu menghindari masuk ke sekolah regular dan memilih menghabiskan hampir 100% hidupnya di dalam rumah. Hal itu yang membuat ayahnya, Pak Archewe (Marcelino Lefrandt), ibunya, Bu Suk (Iis Dahlia), dan kakaknya, Mas Okis (Tarra Budiman), khawatir. Mereka menyusun skenario yang berhasil membuat Mas Kulin setuju untuk menghabiskan tahun terakhir masa SMA-nya di sekolah khusus pria, SMA Horridson. Ketampanan Mas Kulin terekspos ke dunia luar hingga hari-harinya berjalan tidak biasa: guru-guru wanita pingsan dan menjadi incaran siswi-siswi SMA BBM. Termasuk seorang gadis terlalu cantik: Amanda (Nikita Willy). Namun, di tengah semua itu, Mas Kulin menemukan Kibo (Calvin Jeremy) dan Rere (Rachel Amanda), yang membuatnya percaya bahwa masih ada orang yang dapat melihat dirinya apa adanya.
Rilis: Jan 31, 2019
Runtime: 106 menit
Genre: Komedi, Drama, Percintaan
Bintang Aktor: Ari Irham, Calvin Jeremy, Nikita Willy, Rachel Amanda, Marcelino Lefrandt, Iis Dahlia
Crew: Alvin Tristama (Third Assistant Director), Dani Jaka (First Assistant Director), Yudhistira Purwanto (Second Assistant Director), Bayu Cahyo Permadi (Unit Production Manager), Yemima Krisantina (Story Artist), Farishad Latjuba (Story Editor)